Selasa, 27 Desember 2022

PRIA DIAM ITU

 Pria yang tak tampan lagi itu

menyeruput kopi di cangkir hijau kesayangannya (istrinya membelinya 30 tahun silam)

Dia tak merokok lagi, meski rokok yang dibelinya  minggu lalu masih banyak. 


Tak banyak omong pria itu

Tapi mata tajamnya tetap berfungsi utuh

Diamati dalam diamnya 

Telinganya peka mendengar 

Malam hari ketika semua terlelap

Pria itu duduk dan berdoa 

disebutkan satu per satu nama anaknya

Semua pengamatannya disampaikan 


Pria diam itu tak ingin pergi 

Tapi perintah sudah jelas

Dalam doanya disampaikan  permohonan terakhir 

Apa itu?

Misi harus tetap dilanjutkan! 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar